Tempat makan ini bernama Cadero Grill and Oyster Bar. Sesuai dengan namanya, disini kita bisa mendapatkan sajian oyster yang tentu saja segar. Disini kita juga bisa menenggak wine atau minuman beralkohol lainnya. Tempat ini menempati ruang yang dekat dengan pelabuhan sehingga kita pun bisa menikmati udara laut dan aktivitas di sekitarnya, cocok pula jika dijadikan tempat nongkrong sehabis berbelanja karena berlokasi di Mall Harbour City.

 

menu yang aku pesan kali ini adalah Lasagna buntut sapi dengan saos tomat dan jamur. Seperti pada rumah makan Itali lainnya, hidangan pembuka yang diberikan berupa roti yang di taruh dalam keranjang anyaman. Rasa rotinya seperti pada restoan Itali lainnya tetapi rasa hidangan utamanya membuat lidah bergoyang tak henti.

Biasanya yang namanya buntut sapi sering di masak untuk sop dengan julukan sop buntut. Entah dipadu dengan kentang atau sayuran lainnya, yang pasti nikmat di santap dengan mengikut sertakan tulang dalam proses mengolahnya. Hidangan kali ini berbeda, buntut sapi di campur dengan bumbu-bumbu menjadi hidangan ala Itali. Lapisan demi lapisan diselingi dengan buntut yang dicincang kasar. Taburan saos tomat disekelilingnya menjadikan hidangan ini dari penampilannya menggugah selera. Apalagi dengan irisan tomat yang di taruh diatasnya, hmm…

Rasa dari Lasagna ini cocok buat lidah orang Asia, walaupun rasa agak masam dari tomat ikut berbaur tapi tidak mengurangi nikmatnya santapan makan siang kali ini. Porsinya pun pas, tidak terlalu besar juga bukan porsi anak-anak. Untuk saos tomatnya pun menggunakan tomat segar yang di olah dan di campur dengan jamur berukuran kecil, entah apa nama jamur ini,yang pasti rasanya enak.

Cadero Grill and Oyster Bar. G315, Harbour City, Tsim Sha Tsui. Hong Kong

Sampai jumpa di petulangan lidah berikutnya.

Regards, Plux