Kunjungan Plux kali ini masih dalam kategori tempat makan, ya tepatnya makan durian, hahaha. Hmm… Pulau Sumatera memang terkenal dengan buah yang bagi orang bule sangat menjijikkan karena baunya yang menyengat. Sebenarnya pada saat aku ke kota ini masih belum musim durian, maksudnya belum benar-benar musim. Harganya pun masih sedikit lebih tinggi disbanding jika musim durian tiba.

Berada di Jl. Dr. wahidin, tetaptnya di depan asrama TNI (Asrama Ganting) di kota Padang, tempat makan ini kerap dijadikan tempat tujuan penggemar durian. Beralaskan tikar yang di gelar serta terpal yang di bentangkan, tempat makan ini cukup nyaman dijadikan tempat kongkow sambal menikmati enaknya durian mentega yang di makan dengan ketan yang ditaburi parutan kelapa. Hm…. Rasanya benar – benar enak tenan.

duren3

Durian Pak Guru, Padang – www.infomakan.com

 

duren9

Durian Pak Guru, Padang – www.infomakan.com

duren2

Durian Pak Guru, Padang – www.infomakan.com

Menurut informasi teman yang mengajakku ke sini, di tempat ini kita bisa mendapatkan durian walaupun tidak pada musimnya. Pak Bustami adalah nama pemiliknya tapi dia kerap dipanggil dengan sebutan pak Guru. memang tak salah dia dipanggil pak Guru, sebabnya dia tahu dengan jitu durian mana yang enak. Dengan sabar, durian dagangannya di bersihkan dari debu dan korotan yang menempel dengan sapu lidi kecil. Menurut pak Guru, durian dagangannya didatangkan dari Danau Maninjau.

So, tertarik untuk nongkrong dan makan buah yang dijuluki Raja Buah ini?

Durian Pak Guru, Jl. Dr. Wahidin, Padang

Sampai jumpa di petualangan lidah berikutnya

Regards, Plux