Tempatnya di sebelah kanan tak jauh dari tikungan Kemanggisan Raya dari arah Slipi, dimana jalur ini adalah satu arah. Cabang dari depot yang dahulu ada di Jl. Muwardi. Dari depn hanya ada promosi menu tanpa ada papan nama. Petunjuk yang bisa dijadikan patokan adalah bakpao goreng Valentine.

 

Jika anda penggemar masakan Jawa Timur-an, tempat yang bernama Dapur Surabaya ini bisa dijadikan referensi. Menu yang tersedia disini tentu saja menu masakan Jawa Timur seperti rawon, soto daging, bahkan kupang lontong pun tersedia disini

 

 

Yang menarik untuk dicoba disini adalah gado – gado khas Surabaya yang berbumbu halus. Potongan selada dan remasan kerupuk udang menjadi ciri khas gado gado ini. Dengan sambal yang terpisah menjadikan kerinduan akan makanan Jawa Timur ini terobati.

 

Untuk minuman tersedia es kopyor dan es asam yang berasal dari sirup asam. Dan untuk desert, cobalah bakpao gorengnya. Hmmmmm

 

Sampai jumpa di petualangan lidah berikutnya

Dapur Surabaya, Jl. Kemanggisan Raya No. 56 Jakarta Barat

 

Regards, Plux