Kembali perjalanan kuliner kita menuju ke tempat makan yang menyajikan menu utama rujak, tepatnya rujak cingur. Berada di areal perumahan, rumah makan ini telah eksis sejak tahun 1969. Dan jangan heran jika anda berkunjung ke sini menjumpai pramusaji yang sudah berusia sepuh alias sudah berumur. Bahkan tante yang meracik rujaknya telah berumur juga. Rujak Cingur Mentawai ini adalah satu dari tempat kuliner yang terkenal di kota Malang.

mentawai9999

mentawai999

Dengan telaten, penjualnya memotong tahu, tempe, buah dan tak lupa mengiris cingurnya dan meletekkan diatas meja yang beralaskan daun pisang. Sementara ada satu orang yang bertugas membuat bumbunya. Di tempat makan ini, order di catat pada secarik kertas kecil dan penjualnya meracik rujak berdasarkan pesanan tersebut.

Untuk jenis bumbunya bisa di pesan sesuai selera kita. Bisa pedas sekali atau tanpa cabe bahkan ada jenis bumbu yang baru pertama kali ini aku dengar, yaitu kagok. Ya, kagok adalah sebutan untuk bumbu yang manis dan kecut, jadi ditambahkan asam dan gula sehingga rasanya agak berbeda dengan bumbu biasanya.

mentawai2

Rujak Cingur Mentawai, infomakan.com

mentawai3

Rujak Cingur Mentawai, infomakan.com

mentawai4

Rujak Manis Mentawai, infomakan.com

Di tempat makan ini juga tersedia aneka jajanan seperti ledre pisang, petis siap makan, kerupuk dan aneka keripik juga ada. Nah, kalau mau ke tempay ini jangan terlalu sore ya, takutnya sudah tutup. Sebaiknya datang sebelum jam 3 sore.

Mau rujak cingur bumbu kagok?

Depot Rujak Cingur Mentawai, Jl. Mentawai 56 Malang. Telp. 0341-340215

Sampai jumpa di petualangan lidah berikutnya

Regards, Plux